welcome to my blog agushafidz.blogspot.com

Rabu, 25 Juli 2012

Efek Flash Color


Lagi iseng klak klik lagi .. eh nemu efek yang lumayang bagus.. teknik nya juga mungkin orang blom pada tau..buat pengetahuan sih oke banget nih.
Langsung ke TKP..
buka foto yang mo di kasih efek..saya buka foto Istri dan anak saya..
foto-efek1
Sekarang buka channel palette.. Tekan ctrl klik di Channel RGB dan buat channel baru dengan nama Alpha 1. Set background color dan foreground color jadi putih dan hitam .. atau tekan tombol D.
foto-efek2
Tekan ctrl + DELETE sebanyak 3 - 4 kali di channel alpha tadi.. hasilnya harus begini ya..
foto-efek3
Tekan CTRL + D untuk menghilangkan seleksi, Perbesar gambar menggunakan Move Tool..
foto-efek4
Hapus sebagian gambar yang gak mau ditampilin..
foto-efek5
kalo udah sekarang tekan CTRL + I untuk invert gambar
foto-efek6
Sekarang klik lagi RGB channel nya.. lalu pindah ke Layer palette lagi.. Buat 2 buah layer.. Layer 1 kasih warna putih dengan menekan tombol CTRL + backspace.
layer 2 biarin aja transparan. Liat aja gambar di bawah :
foto-efek7
di layer 2 klik Select > Load Selection , rubah channel nya ke Alpha 1. lalu klik Ok
foto-efek8
foto-efek9
Ubah background color ke warna biru tua atau warna apa aja terserah aja ..
foto-efek10
Tekan CTRL + Delete
foto-efek11
Klik Lock transparancy supaya background gak kewarnain kalo kita mau ubah warna.
foto-efek12
Sekarang klik gradient Tool dan ubah setingannya: gradient type Noise.. klik Randomize untuk ngerubah warna2 nya.
foto-efek13
Drag dari atas ke bawah atau bawah ke atas,… terserah aja enaknya yang mana :P
foto-efek14
Hasilnya :
foto-efek15
Keren kan ? ayo cobain aja.. kali aja nemu lagi efek yang lain..
Selamat mencoba..

Tips Membuat Efek Foto Fisheye


Fisheye merupakan salah satu style dalam fotografi yang membuat efek foto sepertipenglihatan ikan. Untuk menjepret foto fisheye harus menggunakan lensa khusus fisheye yang harganya mencapai 6 juta lebih. Kali ini saya akan share tips membuatfoto fisheye tiruan dengan menggunakan photoshop.

Sebelum ke tutorialnya, saya berikan contoh foto-foto fisheye yang asli, dijepret dengan lensa fisheye yang mahal itu :D


Versi lain


Nah, kita akan membuat foto biasa menjadi efek fisheye seperti diatas, walau tidaksama persis namun bisa dibilang mendekati aslinya (KW1) :D
Disini saya menemukan ada 2 teknik untuk membuat efek fisheye denganphotoshop, akan saya jelaskan satu persatu. Foto bisa resolusi apa saja, berikutcara pertama:
1. Buka foto anda kemudian tekan ctrl + A untuk seleksi semua foto.


2. Pilih menu edit - transform - warp


3. Pilih preset fisheye. Nilai blend yang 50 itu bisa diatur sesuai keinginan, sampai 100 maksimal.


4. Jika sudah pas, tekan OK maka akan jadi efek fisheye :D




Untuk, cara yang kedua:
1. Buka foto, kemudian dengan eliptical marquee tool, seleksi bagian yang mau diberi efek.
Ubah fotonya menjadi layer dengan klik 2x background di tab layers.


2. Tekan ctrl + shift + i untuk membalikkan seleksi, kemudian tekan delete hingga hasilnya seperti ini


3. Tekan ctrl + shift + i untuk membalikkan seleksi. Lalu pilih menu filter - distort - spherize


4. Disinilah efek fisheye akan dibuat. Geser amountnya sesuai keinginan lalu klik OK


5. Foto fisheye anda telah jadi :D
Selanjutnya bisa anda hias-hias, misalnya menambahkan background hitam dan inner glow pada layer


Bisa juga menambahkan gradient, seperti ini:


Itulah kedua cara untuk membuat efek foto fisheye dengan bantuan photoshop.
Mana yang lebih bagus sob, cara 1 atau cara 2? :D
Selamat mencoba

Membuat Efek Air Dengan Adobe Photoshop


Membuat efek air dengan photoshop


Tutorial Photoshop dan desain kali ini, kita akan membuat bagaimana cara membuat efek air pada tulisan dengan menggunakan aplikasi Adobe Photoshop. Seperti yang kita ketahui, banyak website sekarang ini terutama website-website yang berisi tutorial photoshop yang pernah menulis, atau membuat postingan dengan atau sama dengan judul diatas Membuat Efek Air Dengan Photoshop, akan tetapi disini saya akan membuat tutorial photoshop versi saya sendiri dan dengan hasil yang dapat anda lihat seperti Welcome image diatas.

File Pendukung

Download file pendukung berikut untuk membuat tutorial yang sama seperti saya, juga file hasil final.
Download

Tutorial

Langkah 1
Seperti biasa, terlebih dahulu kita harus membuka image atau membuat file baru untuk mengedit sebuah project, jadi disini kita buka file aja dengan cara File > Open. Gambar yang saya gunakan seperti berikut (dapat anda download pada tombol diatas).Grass-1

Langkah 2
Dengan Harizontal type tool buat teks diatas image tersebut, saya menggunakan font chiller dengan ukuran 36 pt.tutorial photoshop - membuat effek air

Langkah 3
Di sini kunci efeknya, kita akan menambah layer style sehingga teks tersebut berupa seperti air.tutorial photoshop - layer style
Hasil desain yang setidaknya kita dapatkan,tutorial photoshop - membuat effek air dengan photoshop

Langkah 4
Secara judul besar diatas, kita sudah mendapatkan hasil yang baik, akan tetapi seperti pada postingan sebelumnya Typografi teks di atas aspal dengan photoshop kita beri sedikit penambahan sehingga desain lebih bagus. Dengan Rectangle Tool buat persegi dengan warna putih seperti gambartutorial photoshop - membuat desain dengan photoshop
tranform dengan cara edit > Transform > warp, dan edit seperti sebuah kertas.Transform
 tutorial photoshop - membuat effek air dengan adobe photoshop
Buat layer baru dibawah layer kertas tersebut dan brush dengan warna hitam untuk membuat effek bayangan dari kertastutorial photoshop - brush
Beri filter gaussian blur untuk memburamkan bayangan tersebuttutorial photoshop - gaussian blur
Isi radius sesuai yang anda perkirakan, di sini saya menggunakan radius sebesar 13 pixelstutorial photoshop - gaussian blur 2
Pilih erase tool dan hapus bagian yang tidak diperlukan pada bayangan diatas.tutorial photoshop - erase tool

Langkah 5
Pilih Harizontal type tool lagi dan beri teks di atas kertas tersebuttutorial photoshop - tipografy
Untuk menyamakan lengkungan teks sesuai dengan kertas kita bisa memilih Create Warped textdan buatlah yang bagus

 Teks tipografy tidak mutlak seperti yang terdapat seperti gambar di atas, kreatifitas adalah hak anda dalam mendesainnya
Langkah 6
Beri juga layer style pada kertas tersebut seperti gambar dibawahtutorial photoshop - layer style 2
Hasil projek desain gambar yang kita perolehtutorial photoshop - Hasil desain
Semoga bermanfaat dan berguna bagi yang sedang memahami Adobe Photoshop.
Demikianlah tutorial photoshop kali ini, Kritik, pesan, saran silahkan isi komentar dibawah ini. 

Membuat Efek Asap pada Photoshop


Pada tutorial photoshop kali ini, akan saya gunakan untuk membahas cara membuat efek asap. Efek ini bisa digunakan untuk menambahkan kesan berasap pada obyek gambar atau foto yang seharusnya tidak berasap. Efek asap bisa juga dibuat dengan sebuah plugin photoshop, misalnya dengan Eye Candy 4.0 ( plugin ini mempunyai fasilitas Smoke) . Dengan plugin ini, efek asap dengan mudah bisa dibuat. Namun bagi yang ingin membuat efek ini secara manual sobat bisa mengikuti langkah demi langkah Untuk cara membuat efek asap, Berikut ikuti langkah - langkahnya ya sobat :

Langkah pertama pasti membuka Program Adobe Photoshop, kemudian buatlah sebuah file baru. Ukuran file bisa terserah Anda. Pada contoh tutorial kali ini, saya buat sebuah file yang berukuran 200 x 300 pixel; resolusi 72 dpi.

tutorial photoshop efek asap KBG

Isikanlah warna hitam pada file baru tersebut. Untuk melakukan ini, bisa dengan memilih menu Edit > Fill, kemudian pada pilihan Use memilih Black, klik OK (  lihat gambar ilustrasi ). / dengan cukup menekan huruf D pada keyboard, kemudian menekan Alt + Backspace.

tutorial photoshop efek asap KBG

Pilihlah Pencil tool pada toolbox photoshop, kemudian pilih warna Foreground putih. Untuk memilih warna ini, bisa dilakukan dengan mengklik warna foreground, kemudian pilih warna putih. Atau cukup dengan menekan huruf D pada keyboard, kemudian tekan huruf X pada keyboard. Catatan: Huruf D, adalah untuk mereset warna foreground dan background. Huruf X, untuk membalik warna warna foreground dan background.

tutorial photoshop efek asap KBG

Kemudian atur ukuran pointer pencil tadi agar besar, kira - kira 30an dengan cara menekan tombol [ atau ] pada keyboard. Setelah ukuran diameter pointer disesuaikan, buatlah sebuah garis pada file baru tadi.

tutorial photoshop efek asap KBG

Pilihlah Smudge tool pada toolbox Photoshop. Sapukan pada gambar untuk membuatnya nampak berlekuk-lekuk. Bentuk lekukan terserah keinginan Anda.

tutorial photoshop efek asap KBG

Pilihlah menu Filter > Liquify. Filter pada Photoshop ini digunakan untuk membuat sebuah gambar nampak seperti cairan (liquid), sehingga bisa dibentuk dan diperlakukan seperti benda cair. Buatlah agar gambar garis putih tadi menjadi semakin berlekuk-lekuk. Bentuk lekukan terserah keinginan Anda sendiri. Buatlah agar bentuk lekukan ini menyerupai sebuah asap.

tutorial photoshop efek asap KBG

Langkah ini, mungkin adalah bagian yang paling menentukan hasil dari bentuk asap, dan juga bagian yang paling menyenangkan dan memerlukan banyak pengulangan sambil berimprovisasi. Apalagi bagi yang jarang memperhatikan bentuk asap ( kayak pemadam kebakaran aja ).

Buatlah sebuah layer baru. Kemudian ulangilah langkah diatas untuk membuat bentuk asap yang berbeda. Pada layer baru, ubahlah Blending Option-nya menjadi screen, agar warna hitamnya nampak transparan & cuma nampak warna putihnya saja. Jika perlu sobat juga bisa mengubah ukuran layer tersebut dengan Edit > Free Transform.Ulangilah langkah pembuatan layer asap ini berulangkali hingga Anda dapati bentuk kumpulan asap yang sesuai.

tutorial photoshop efek asap KBG

Sekarang kita hilangkan tanda kunci pada layer background, dengan cara melakukan klik 2x pada nama layer background, kemudian klik OK.

tutorial photoshop efek asap KBG
tutorial photoshop efek asap KBG

Buatlah sebuah layer baru lagi, kemudian posisikan layer baru ini kebawah layer 0 (yang sebelumnya adalah layer background).

tutorial photoshop efek asap KBG

Tekan dan tahan tombol Alt pada keyboard sambil memilih menu Layer > Merge Visible. Tujuan dari langkah diatas ini adalah untuk membuat sebuah layer yang merupakan gabungan dari semua layer yang ada dan posisinya berada di layer paling bawah. Pada layer yang merupakan layer gabungan tadi, berilah efek kabur. Lakukan ini dengan cara memilih menu Filter > Blur > Gaussian Blur.

tutorial photoshop efek asap KBG

Aturlah opacity pada tiap layer untuk menyesuaikan nuansa asap yang sesuai. Kemudian pilih menu Layer > Flatten Image atau Layer > Merge Visible untuk menyatukan semua layernya. Berikut contoh gambar asap yang sudah jadi.

tutorial photoshop efek asap KBG

Sekarang kita akan mencoba menerapkan gambar asap yang sudah kita buat tadi pada gambar yang lain. Bukalah sebuah gambar yang akan Anda beri efek asap. Pada contoh tutorial photoshop ini, saya menggunakan sebuah gambar bumi. Geserlah gambar asap dari file yang sebelumnya kita buat dengan Move tool ke arah file yang akan diberi efek asap.

tutorial photoshop efek asap KBG

Pada layer gambar asap, pilihlah Blending Option-nya menjadi Screen. dibawah ini adalah gambar bumi yang sudah diberi efek asap. Catatan : Efek ini sebelumnya sudah pernah ditulis oleh John Paul Caponigro

tutorial photoshop efek asap 14