welcome to my blog agushafidz.blogspot.com

Rabu, 12 Desember 2012

Light Painting - Seni Melukis Menggunakan Lampu

naaah...ini yang saya janjikan di-postingan sebelumnya...cekidot
Istilah Light Painting bagi kebanyakan orang awam mungkin masih asing,namun tidak bagi orang yang menggeluti fotografi. Light painting ada juga yang menyebutnya dengan istilah BULB.. naaah, apa itu light painting??

" LIGHT PAINTING" adalah suatu teknik dalam photography yang menjadikan cahaya atau sumber cahaya objek foto (tergantung kreativitas fotografer dan timnya membuat objek dari sumber sinar tersebut dan sumber cahaya lampu tersebut bisa juga memperindah objek lainnya. Teknik "LIGHT PAINTING" dilakukan saat kondisi malam atau suasana yang cukup gelap dengan menggerakkan sumber cahaya seperti senter , lampu hias dan sejenisnya.


Cara membuat sebuah karya light painting tidak membutuhkan kamera yang super canggih, kamera pocket pun bisa kita gunakan... teknik bikinnya sebentar lagi saya jelaskan.. namun,
sebelumnya kita siapkan alat-alatnya dulu...
1. kamera (DSLR atau kamera pocket) 2. sumber cahaya (senter, kembang api, lampu mainan, hp, dll) 3. Tripod (biar kamera tetap stabil saat ambil gambar) naaah.. sekarang tekniknya: 1. atur shutter speed pada pada shutter maksimal (kami biasanya pakai 20-60'), atau mode "BULB" nya otomatis bisa lebih lama lagi.

2. pilih mode M atau manual pada kamera kalian

3. pada kamera DSLR atur diafragma nya atau bukaan nya ingat semakin kecil angkanya bukaan nya akan lebih besar,sesuai kan dengan suasana cahaya , kalau saya sering menggunakan F 5.6

4. pasang kamera pada tripod atau taruh pada tempat yang memungkinkan untuk kamera tidak "SHAKING", atau bergoyang, karena apabila kamera shaking kemungkinan hasil "light painting"nya kurang memuaskan.

5. atur fokus pada objek yang di inginkan agar hasil fokus dan tidak terjadi "blur", kalau pake DSLR atur fokus memakai MF (manual fokus)

6. tekan shutter nya

7. langkah terakhir yaitu buat bentuk yang di inginkan dengan menggunakan sumber cahaya (kalau ingin menaampilkan objek elain lampu terlihat terang, pakai flash, kemudian baru masuk frame dan mulai menggambar pakai lampu)
 selamat mencoba :)

2 komentar:

  1. daridulu pingin belajar fotografi tpi ga bisa2 (ga ada yang ngajari juga :-)). salam kenal mas..kapan2 ikut kopdar di alun2..(gabung di grup facebooknya juga mas biar tahu jadwal kopdarnya)

    BalasHapus